Diterbitkan 25 Oct 2024

Daun Menguning dan Keriting? Sudah Saatnya Kamu Pakai Pupuk Tanaman yang Ada Unsur Besi Berikut Ini

Agri Edu
Pupuk tanaman

Selain manusia, kira-kira apa yang membutuhkan unsur besi untuk tumbuh dengan baik? Tanaman sebagai salah satu makhluk hidup juga membutuhkan unsur besi untuk tumbuh dengan baik serta menghasilkan panen berkualitas. Selama ini banyak orang yang mementingkan kebutuhan unsur makro pada tanaman hingga melupakan pentingnya unsur mikro, seperti unsur besi. Padahal, unsur besi memegang peranan penting pada tanaman, salah satunya melakukan proses fotosintesis. Lalu, bagaimana cara memenuhi kebutuhan unsur besi pada tanaman? 

Unsur Besi pada Pupuk Tanaman

Besi (Fe) menjadi bahan utama untuk membentuk klorofil pada tanaman. Sayangnya, besi cukup sulit untuk diserap oleh tanaman, sehingga perlu diberikan dalam bentuk pupuk yang mengandung zat khelasi. Apa sih zat khelasi itu? Zat khelasi merupakan senyawa organik yang mengikat besi menjadi lebih stabil, mudah diserap, mudah larut, dan pH sesuai dengan tanah. Agen khelasi pada pupuk besi ada 2, yaitu:

  1. Khelasi fenolik yang terdiri dari EDDHA dan EDDHSA. Biasanya khelasi ini digunakna untuk pupuk besi yang diaplikasikan pada akar dan tanah yang berkapur. Jenis khelasi ini mampu menjaga zat besi di dalam tanah berkapur.
  2. Khelasi non-fenolik yang  terdiri dari EDTA dan DTPA. Khelasi non-fenolik digunakan pada pupuk besi yang diaplikasikan pada daun dan pada tanaman yang rentan dengan defisiensi zat besi.

Nah, zat khelasi pada unsur besi dapat kamu temukan di beberapa rekomendasi pupuk tanaman pada pembahasan selanjutnya, ya.

Jenis Pupuk Besi untuk Tanaman

Sama halnya dengan pupuk lainnya, pupuk besi juga memiliki beberapa jenis, diantaranya:

  1. Pupuk besi khelat

Sebelumnya sudah dijelaskan apa itu zat khelat. Adanya pupuk besi khelat membuat kandungan besi pada pupuk terjaga dan mudah diserap oleh tanaman. Variasi khelat pada pupuk besi juga mempengaruhi pH tanah nantinya. Jadi, pastikan pupuk khelat yang kamu pakai benar-benar sesuai dengan kebutuhan tanaman, ya.

  1. Pupuk besi sulfat

Pupuk besi sulfat (ferrous sulfate) merupakan pupuk besi yang sering digunakan oleh petani. Unsur besi dalam pupuk ini tersedia dalam formula Fe2+ yang berguna untuk mengatasi kekurangan zat besi pada tanaman. Penggunaan pupuk besi sulfat cocok pada tanah alkali.

  1. Pupuk besi oksida

Pupuk besi oksida merupakan salah satu pupuk besi yang membantu mengatasi defisiensi zat besi pada tanaman.Pupuk ini lebih sering digunakan sebagai pupuk campuran dibandingkan penggunaan secara tunggal.

Rekomendasi Pupuk Tanaman yang Mengandung Unsur Besi

Setelah tahu semua tentang pupuk tanaman yang mengandung unsur besi, Gokomodo beri rekomendasi pupuk besi yang bisa kamu beli di Gokomart untuk mencukupi kekurangan unsur besi pada tanaman.

Pupuk MerokeMIKRO Fe 6%

Pupuk tanaman ini mengandung besi dalam bentuk khelat fenolik EDDHA. Bentuk pupuk MerokeMikro Fe 6% bertipe tepung berwarna merah tua. Pupuk ini mudah larut dengan air dan mudah diserap oleh tanaman. Kabar baiknya, pupuk MerokeMIKRO Fe 6% cocok digunakan untuk tanaman hidroponik, lho. Pengaplikasiannya cukup dengan cara dikocorkan pada tanah atau melalui sistem hidroponik.

Pupuk MerokeMIKRO 13%

Namanya memang sama dengan pupuk besi sebelumya, namun ada perbedaan kandungan unsur besi didalamnya. Pupuk MerokeMIKRO 13% mengandung unsur besi dengan khelat non-fenolik EDTA dan pH 5,45. Pupuk ini berbentuk tepung berwarna kekuningan. Lagi-lagi pupuk ini mudah diserap oleh tanaman dan mudah larut dalam air. Tak heran pupuk ini juga cocok digunakan untuk tanaman hidroponik. 

Pupuk Meroke FItoflex

Pupuk memroke tak hanya memproduksi pupuk mikro tunggal, namun juga memproduksi pupuk mikro majemuk. Apa saja kandungannya? Dalam pupuk Meroke Fitoflex terdapat manga, besi, tembaga, molibdenum, dan boron sebagai unsur hara mikro yang dibutuhkan oleh tanaman. Biasanya pupuk tersedia dalam kemasan yang besar, sedangkan pupuk Meroke Fitoflex hanya dikemas menggunanan sachet seberat 2,5 gram untuk penggunaan yang lebih praktis. 

Pupuk Librel Fe-HI

Pupuk Librel Fe-HI merupakan salah satu pupuk besi yang menggunaan khelate EDDHA. Jenis pupuk ini tersedia dalam bentuk butiran berwarna merah kehitaman. Kandungan unsur besi pada pupuk ini sebanyak 7%. Tingkat kelarutan pupuk ini cukup tinggi sehingga bisa diaplikasikan sebagai pupuk daun maupun diaplikasikan pada tanaman hidroponik. Keunggulan pupuk ini yang berbeda dengan pupuk lainnya yaitu bisa dicampurkan dengan nutrisi AB-mix, lho. Sudah Beri Nutrisi AB-Mix untuk Tanaman Hidroponikmu? Cari Tahu Manfaat Nutrisi AB-Mix Berikut Ini

Pupuk Librel Fe-LO

Sekilas nama produknya mirip dengan rekomendasi sebelumnya, ya? Kali ini ada rekomendasi pupuk besi dengan kadar unsur besi yang tinggi. Jika pupuk Librel Fe-HI memiliki kadar besi yang rendah, pupuk Librel Fe-LO justru memiliki kaar besi yang lebih tinggi hingga 13,2%. Tentunya pupuk ini menggunakan khelat EDTA dalam bentuk mikrogranul berwarna kuning. Tenang saja, pupuk ini juga termasuk pupuk yang mudah larut dengan air, sehingga mudah diberikan dan diserap oleh tanaman. pH pupuk ini juga stabil diantara 0,5-6,3. 

Selain memilih pupuk tanaman yang mengandung unsur hara makro dan mikro yang berkualitas, penting juga mengaplikasikan pupuk sesuai dengan prinsip pemberian pupuk. Pastikan kamu juga membaca artikel seputar pemberian pupuk yang benar di blog Gokomodo, ya!

whatsapp
twitter
facebook
linkedin