Jadikan Panen Kelapa Sawit Lebih Efisien dengan Mengikuti Tips Berikut

Aktivitas panen merupakan momen yang paling dinanti dalam dunia budidaya tanaman sehingga para petani biasanya akan sangat antusias. Namun, kamu juga perlu mengiringinya dengan keahlian khusus agar proses panen menjadi lebih efisien dan tidak merusak hasil.
Apalagi saat panen kelapa sawit yang biasanya dilakukan langsung dalam jumlah besar, perlu dilakukan cara yang tepat agar tidak memakan banyak waktu. Tak perlu bingung, simak beberapa tips mudah berikut agar kamu bisa panen kelapa sawit dengan lebih efisien.
Tips Panen Kelapa Sawit
Pastikan Kelapa Sawit Siap untuk Dipanen
Sebagaimana tanaman lain, saat ingin memanen kelapa sawit juga harus diperhatikan bahwa buah sudah siap panen. Proses perubahan warna berlangsung dari warna hijau yang berubah kehitaman kemudian menjadi merah atau orange. Parameter kematangan lainnya dapat diukur berdasarkan berat tandannya yang telah lebih dari 10 kg untuk 2 brondolan.
Hitung Kerapatan Panen
Sebelum panen, sebaiknya lakukan penghitungan kerapatan panen untuk mengetahui jumlah pohon yang akan dipanen dari suatu luasan lahan. Angka yang didapat selanjutnya digunakan sebagai acuan untuk menentukan jumlah tenaga kerja, alat yang akan digunakan, serta waktu yang tepat untuk memulai panen.
Gunakan Alat yang Tepat
Tak hanya tenaga kerja, alat panen juga perlu dipersiapkan dengan matang agar proses panen menjadi lebih efisien. Alat-alat yang umum digunakan untuk panen kelapa sawit diantaranya yaitu galah, egrek, kapak, dodos, mini dumper, dan lainnya. Selain itu, ada pula beberapa sarana penting seperti tangga dan jalan panen, dan tempat pengumpulan hasil.

Ikuti Urutan Panen yang Tepat
Panen kelapa sawit tidak hanya perlu dilakukan dengan hati-hati tetapi juga harus sesuai prosedur yang tepat, diantaranya yaitu:
Pemotongan Tandan Buah Matang
Tandan buah matang dipotong dengan menggunakan dodos atau egrek dengan membentuk huruf V agar tidak ada tangkai tandan yang terbawa ke pabrik. Lakukan dengan hati-hati agar tandan tidak sobek untuk mencegah naiknya kadar asam lemak bebas.
Pengutipan Brondolan
Pada ketiak pelepah dan pinggiran pohon biasanya terdapat brondolan yang sebaiknya dikutip dan dikumpulkan dalam karung untuk diangkut ke TPH. Pastikan tandan dan brondolan bersih dari pasir, tangkai tandan, dan kotoran lainnya.
Pemotongan Pelepah
Pemotongan pelepah sebenarnya opsional tergantung dengan jumlah pelepah. Jika tidak lebih dari standar, maka tidak perlu dilakukan penebangan pelepah. Namun jika jumlah pelepah melebihi standar maka perlu dipotong kemudian disusun di gawangan mati.
Pengangkutan Hasil
Buah yang sudah dikumpulkan kemudian disusun menurut baris dengan jumlah 5 hingga 10 per baris dengan posisi tangkai buah menghadap ke atas. Aktivitas pengangkutan ini biasah terlebih dahulu dikirim ke TPH, lalu jika sudah terkumpul semua maka diangkut ke pabrik.
Tips panen kelapa sawit agar lebih efisien di atas dapat kamu aplikasikan mulai dari sekarang untuk memperoleh hasil panen optimal. Dapatkan tips menarik lainnya dengan membaca artikel di website Gokomodo. Misalnya Approved! Inilah Tips Anti Gagal Budidaya Tomat di Lahan Terbatas