Diterbitkan 23 Sep 2024

Semakin Maju, Ini Dia Jenis Alat Panen Kelapa Sawit Modern dan Manfaatnya

Agri Edu
Alat Panen Kelapa Sawit

Perkembangan teknologi yang kian pesat kini telah merambah banyak bidang, termasuk pada usaha pertanian kelapa sawit. Melalui berbagai inovasi dalam pengembangan mesin pertanian kelapa sawit tersebut selanjutnya mampu membantu meningkatkan efisiensi dan produktivitas sektor ini – Budidaya Kelapa Sawit: Simak Cara Pembibitan Sesuai dengan Standar Panduan, Yuk!

Berbagai mesin pertanian kelapa sawit modern mulai untuk proses persiapan lahan hingga alat panen memang banyak diminati. Penggunaan alat-alat modern tersebut tidak hanya membantu proses kerja petani tetapi juga menjaga kualitas hasil panen. Simak ulasan berikut untuk mengenal berbagai jenis alat panen kelapa sawit lengkap dengan manfaatnya.

Telescopic Harvester TSP-260

Pohon kelapa sawit yang tinggi membutuhkan alat panen yang canggih untuk menjangkau buah yang akan dipanen. Telescopic Harvester bisa menjadi pilihan karena alat panen ini memiliki jangkauan mencapai 6 meter. 

Alat pemotong buah sawit ini ditenagai oleh mesin Zenoah G26LS buatan Jepang berbahan bakar bensin dengan kapasitas 600 milimeter. Mesin tersebut mampu mendorong kerja gear case yang dipasang dengan transmisi pinion untuk membantu proses pemotongan lebih cepat.

Untuk merawat produk ini juga cukup sederhana karena pisau egrek dan dodosnya mudah dilepas. Caranya yakni hanya dengan melepaskan sekrup pengeras pisau baja sehingga pisau mudah dibersihkan dan diasah agar lebih tajam.

e-BHAR

Mesin e-BHAR merupakan alat berbahan bakar mesin dari IPB untuk membantu proses pemanenan kelapa sawit sekaligus menjaga kualitas hasil panen. e-BHAR dapat menjangkau tandan buah segar kelapa sawit dengan mudah tanpa khawatir buahnya jatuh.

Penggunaan e-BHAR juga dapat mencegah brondolan sehingga mekanisme pemanenan menjadi lebih efisien. Ruang kemudi pada e-BHAR dirancang dengan melakukan pendekatan rapid upper limb assessment untuk meminimalisir gangguan kesehatan pada pemanen.

Mini Dumper

Lahan kelapa sawit di Indonesia umumnya sangat luas sehingga diperlukan alat yang canggih untuk mengangkut hasil panen. Mini dumper bisa menjadi solusi untuk membantu mengangkut buah hasil panen karena kapasitasnya mencapai 1900 kg. 

Roda crawler 250 mm berbahan karet yang dimiliki mini dumper membuatnya aman digunakan di area pertanian kelapa sawit. Pengguna tidak perlu khawatir meski harus melewati jalan rusak maupun bebatuan karena sangat aman dan nyaman digunakan.

Mini dumper juga cukup hemat bahan bakar karena menggunakan solar atau diesel. Ditenagai oleh mesin satu cylinder yang dilengkapi dengan pendingin air atau radiator dengan kekuatan 13 HP membuat mini dumper bisa digunakan dalam waktu lama.

Transporter

Alat angkut lainnya yang cukup populer dalam pertanian kelapa sawit adalah transporter. Dilengkapi dengan sistem kontrol ergonomis yang mempunyai strick rotary joint dan rem kaki yang dapat diandalkan membuat transporter aman digunakan di berbagai medan.

Selain untuk mengangkut hasil panen, transporter juga digunakan untuk mengangkut aneka alat pertanian karena memiliki sistem hidrolik untuk memudahkan proses bongkar muat. Kapasitas angkutnya mencapai 650 kg, sangat cocok untuk alat transportasi hasil panen skala besar.

Itulah beberapa alat panen kelapa sawit modern yang perlu kamu update seiring dengan kemajuan teknologi saat ini. Tertarik dengan informasi seputar dunia pertanian lainnya? Kunjungi segera website Gokomodo, yuk! 

whatsapp
twitter
facebook
linkedin