Header GokoUp dan GokoZone
Agri Edu

Cari Pupuk NPK 12 12 17 2? Simak Rekomendasi Berikut Ini

Diterbitkan 25 Agt 2025, 15:00
NPK 12 12 17 2

Pupuk merupakan salah satu sumber unsur hara tambahan yang penting bagi pertumbuhan tanaman sehingga membantu meningkatkan hasil panen. Ada banyak jenis pupuk dengan kandungan dan manfaatnya masing-masing, termasuk pupuk NPK 12 12 17 2. 

Pupuk majemuk ini terdiri dari tiga unsur sekaligus yakni unsur Nitrogen (N), Phospat (P). dan Kalium (K) dengan kadar berbeda untuk diaplikasikan pada fase tertentu. Agar bisa memilih dan menggunakan pupuk NPK 12 12 17 2 dengan tepat, simak ulasan berikut.

Middle GokoUp dan GokoZone

Manfaat Pupuk NPK 12 12 17 2

Sumber: id.risso-chemical.com

Pupuk NPK 12 12 17 2 yang terdiri dari tiga unsur hara esensial ini memiliki manfaat yang berbeda-beda namun saling melengkapi serta tambahan unsur Mg sebanyak 2%. Berikut manfaat pupuk NPK jenis ini bagi tanaman:

Manfaat Unsur N

Nitrogen berperan penting dalam pembentukan protein, asam nukleat, dan klorofil sehingga memiliki andil besar dalam produktivitas tanaman. Unsur ini mendorong pertumbuhan vegetatif terutama daun dan bunga sehingga membuat tanaman lebih hijau dan subur.

Manfaat Unsur P

Unsur P bertugas dalam pembentukan DNA, RNA, dan ATP (energi) sehingga pertumbuhan tanaman berlangsung dengan baik. Phospat juga mendorong pertumbuhan akar, pembentukan bunga, pematangan buah, serta meningkatkan metabolisme tanaman – Pupuk RP: Pupuk Sumber Fosfat untuk Penuhi Kebutuhan Nutrisi Tanaman

Manfaat Unsur K

Keseimbangan air, fotosintesis, dan transportasi nutrisi sangat erat kaitannya dengan unsur K sehingga perlu adanya unsur K yang cukup agar proses ini tidak terhambat. Kalium juga berfungsi meningkatkan daya tahan tanaman terhadap penyakit serta cekaman lingkungan.

Manfaat Unsur Mg

Meski hanya dibutuhkan dalam jumlah kecil, Magnesium juga berperan penting dalam pertumbuhan tanaman. Unsur Mg berperan dalam metabolisme energi dan protein, pembentukan klorofil, dan membantu meningkatkan kadar minyak dalam biji tanaman.

Rekomendasi Pupuk NPK 12 12 17 2

Pak Tani NPK 12 12 17 2

Sumber: saprotan utama

Jika sedang mencari pupuk, maka Pak Tani mungkin salah satu merk yang langsung terlintas di pikiran sebab pupuk ini memang sangat populer. Pupuk majemuk ini telah diproduksi dengan teknologi modern sehingga mampu menyediakan unsur hara yang terbaik bagi tanaman.

NPK Pak Tani berbentuk granular yang mudah larut dalam air sehingga cocok untuk digunakan sebagai pupuk dasar maupun susulan. Pupuk ini juga termasuk multifungsi karena dapat diaplikasikan pada tanaman pangan, hortikultura, buah, maupun tanaman perkebunan.

Mahkota Fertilizer NPK 12 12 17 2 + TE

Pupuk Mahkota NPK 12 12 17 2 + TE dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan tanaman, terutama saat masa pembibitan dan tanaman non-produktif. Selain mengandung unsur N, P, K, dan Mg, pupuk ini juga dilengkapi oleh TE yang terdiri dari B (Boron) dan CaO (Kalsium).

Pupuk ini biasanya diaplikasikan pada lahan di dataran rendah sebagai upaya memberikan keseimbangan nutrisi dengan penambahan unsur makro esensial. Meski demikian, pupuk ini dapat diberikan pada tanaman menghasilkan (TM), terutama pada perkebunan yang memiliki status N dan P yang rendah.

Pupuk NPK DGW COCKHEAD 12 12 17 2 +TE

Sumber: dgw fertilizer

Pilihan pupuk NPK 12 12 17 2 yang dilengkapi oleh TE juga dapat diperoleh dari DGW Chockhead. Pupuk ini diformulasikan khusus untuk tanaman padi dan jagung yang cocok diberikan saat pertumbuhan vegetatif tanaman.

Pupuk NPK 12 12 17 2 dari DGW ini telah diproduksi dengan teknologi compaction sehingga pupuk yang dihasilkan memiliki kandungan unsur hara yang terjamin. Selain mampu meningkatkan pertumbuhan tanaman, pupuk ini juga meningkatkan ketahanan tanaman terhadap serangan hama dan penyakit.

Beberapa rekomendasi pupuk NPK 12 12 17 2 di atas dapat menjadi pilihan untuk meningkatkan kesuburan tanah pertanianmu. Pastikan kamu membelinya di toko pertanian terpercaya, seperti GokoMart untuk menghindari pembelian pupuk palsu dengan kandungan abal-abal. Kunjungi gerai GokoMart terdekat sekarang dan mulai belanja, yuk!

whatsapp
twitter
facebook
linkedin
Footer Gokoup Dan GokoZone
Sehari Jadi Petani Episode 2