Kenali 10 Tanaman Herbal untuk Membuat Teh yang Menyehatkan
Jika selama ini kamu hanya mengenal teh yang berasal dari tanaman teh atau Camellia sinensis, sekarang saatnya kamu belajar mengenal tanaman herbal lain yang bisa diolah menjadi teh. Tak hanya nikmat, teh dari berbagai tanaman ini juga memiliki manfaat yang menyehatkan.
1. Stevia
Stevia merupakan tanaman yang memiliki daun dengan rasa manis sehingga cocok diseduh menjadi teh. Tak hanya nikmat, tanaman ini juga dapat diolah menjadi pengganti gula yang baik untuk para penderita diabetes.
2. Chamomile
Sebagai tanaman herbal yang sering digunakan untuk menginduksi tidur, Chamomile juga dapat diolah menjadi teh herbal yang nikmat. Kamu bisa mendapatkan teh Chamomile dari bunga putih dan kuning kecil dari bagian daunnya.
3. Lavender
Tanaman herbal lain yang bisa diolah menjadi teh adalah Lavender. Bagian tunas berwarna ungu dari tanaman ini dapat diseduh dengan air panas untuk mendapatkan manfaat seperti menenangkan pikiran dan memperbaiki tekstur kulit.
4. Mint
Tak hanya populer sebagai rasa permen, Mint juga bisa diolah menjadi teh herbal yang enak. Tanaman yang mudah ditanam dan mudah tumbuh ini juga diklaim mampu meredakan sakit perut maupun kram perut.
5. Jahe
Siapa sangka jika Jahe juga dapat dijadikan sebagai teh herbal yang nikmat. Dengan memanfaatkan bagian akar dan daunnya, teh dari Jahe akan meredakan penyakit seperti flu, pilek, dan mual, hingga meningkatkan nafsu makan.
6. Lemon Verbena
Jika kamu menyukai teh herbal dengan rasa yang segar, cobalah membuatnya dari daun Lemon Verbena. Cukup didihkan 3 lembar daun dengan 4 gelas air selama 15 menit, teh herbal yang membantu meredakan demam dan nyeri sendi ini siap disajikan.
7. Marjoram
Jenis tanaman herbal lain yang bisa diolah menjadi teh herbal adalah Marjoram. Teh dengan rasa buah dan sedikit rasa mint ini biasa dijadikan obat untuk menambah nafsu makan, meredakan penyakit hati, maupun mengobati batu empedu dan kram perut.
8. Rosemary
Rosemary juga menjadi tanaman herbal yang banyak diolah menjadi teh. Teh dari tanaman ini kaya akan antioksidan dan biasa digunakan untuk meningkatkan fungsi kognitif dan melindungi tubuh dari penyakit jantung.
9. Basil
Basil atau tanaman Kemangi juga dapat dijadikan teh herbal yang menyehatkan. Adanya sifat anti-inflamasi dan antioksidan membuat teh ini dapat merangsang relaksasi dan mengatasi gangguan kecemasan maupun stres.
10. Sage
Tanaman herbal terakhir yang dapat dijadikan teh herbal adalah Sage. Cukup dengan mencampur 1 sendok makan daun sage segar atau kering ke dalam air mendidih selama lima menit, teh herbal yang dapat meredakan sariawan dan sakit tenggorokan ini siap dinikmati.
Itulah 10 jenis tenaman herbal yang dapat diolah menjadi teh sehat. Meskipun tidak terbuat dari tanaman teh, teh herbal di atas juga memiliki berbagai manfaat yang baik untuk kesehatan. Simak juga beberapa Fakta dan Informasi Tanaman Teh yang Kamu Belum Tahu lainnya di website Gokomodo untuk menambah wawasanmu!