Diterbitkan 25 Jul 2023

Makan Buah Lebih Sehat dengan Menggunakan Tangan

Lifestyle
makan buah

Makan menggunakan tangan sudah menjadi budaya bangsa Asia, termasuk Indonesia. Selain diwariskan turun temurun dari nenek moyang, makan dengan tangan dinilai lebih nikmat daripada menggunakan sendok. Semua makanan tradisional Indonesia bisa dimakan menggunakan tangan. Tidak terbatas itu saja, buah-buahan juga seringkali dimakan dengan menggunakan tangan.

Buah yang kurang baik untuk tubuh

Selain mengandung vitamin, buah juga mengandung tinggi pestisida yang beracun bagi tubuh. Pestisida yang ada pada buah setelah dipetik merupakan residu pestisida yang diberikan saat proses tanam. Untuk itu, hindari beberapa buah berikut:

  1. Stroberi
  2. Buah Persik
  3. Buah Pir
  4. Buah Nektarin
  5. Apel
  6. Anggur

Bauh-buahan di atas mengandung pestisida dengan jumlah cukup tinggi. Untuk memakan buah tersebut, tetap cuci buah terlebih dahulu sebelum memakannya menggunakan tangan maupun dengan alat makan – Cara Mudah Menghilangkan Sisa Pestisida pada Sayur dan Buah. Buah yang aman dikonsumsi oleh tubuh ialah buah organik dan buah kelompok Clean Fifteen yang minim paparan bahan kimia.

Environmental Working Group (EWG) ikut serta dalam pengawasan pestisida pada buah dan hasilnya ditemukan 46 buah yang rentan kontaminasi pestisida yang cukup mengkhawatirkan. Selain EWG, panduan berjudul Dirty Frozen telah membuat daftar tumbuhan yang memiliki kadar pestisida tinggi dan Clean Fifteen merupakan daftar tumbuhan paling tidak terkontaminasi pestisida. 

Selain penting mencuci buah dengan benar agar residu pestisida hilang, mencuci tangan hingga bersuh sebelum makan buah juga tidak kalah penting. Terlebih banyak kebaikan untuk tubuh karena makan buah menggunakan tangan

Manfaat dan tips makan menggunakan tangan

Beberapa orang di belahan dunia terkesan jijik dan tidak terbiasa makan buah menggunakan tangan. Padahal makan dengan menggunakan tangan membawa  banyak kebaikan dalam tubuh, seperti:

1. Melancarkan sirkulasi darah

Gerakan teratur saat mengaduk dan mengambil makanan dapat membantu melancarkan peredaran darah. Selain itu, saraf akan memberikan signal ke otak dan otak akan melepaskan enzim yang digunakan untuk mencerna makanan.

2. Meningkatkan kerja pencernaan

Tangan menjadi anggota tubuh yang banyak digunakan di kehidupan sehari-hari. Tentunya berbagai macam kotoran, virus, bakteri baik dan bakteri buruk berkumpul. Peran bakteri baik pada tangan tentunya bisa melindungi tangan dari virus, bakteri buruk, dan kotoran, serta membantu menjaga kesehatan organ pencernaan. 

3. Menurunkan resiko diabetes tipe 2

Makanan yang diambil menggunakan tangan jumlahnya lebih sedikit daripada menggunakan sendok. Alhasil makan dengan menggunakan cenderung lebih santai daripada menggunakan sendok. Berdasarkan penelitian oleh European Society od Endocrinology, orang yang terburu-buru makan meningkatkan resiko terkena diabetes tipe 2 sebanyak 2,5 kali lipat. 

Agar makan dengan tangan menjadi lebih sehat, lakukan beberapa hal berikut:

  • Sebaiknya mencuci tangan sebelum dan sesudah makan dengan menggunakan sabun cuci tangan.
  • Potong makanan sesuai dengan kebutuhan untuk memudahkan tangan mengambilnya.
  • Posisi duduk tegak saat makan agar pencernaan makanan lancar.

Buah mengandung banyak vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh. Makan buah dengan menggunakan tangan membawa banyak kebaikan dalam tubuh. Untuk itu, jangan ragu lagi makan buah dengan menggunakan tangan dan jaga kebersihan tangan sebelum dan sesudah makan, ya. Temukan tips seputar kesehatan dan gaya hidup sehari-hari hanya di website Gokomodo.

whatsapp
twitter
facebook
linkedin
Blog terbaru
Pengetahuan agrikultur, tips, dan sumber daya dari tim kami.