Diterbitkan 9 Jun 2023

Mengenal Kapasitas Genset dan Perbedaannya

Teknologi
kapasitas genset

Sebelum membeli generator set atau genset, alangkah baiknya kamu sudah memahami apa itu kapasitas genset. Dengan mengetahui daya listrik yang diperlukan, tentunya penggunaan genset sesuai kebutuhan masing-masing pengguna dapat dimaksimalkan.

Nilai kapasitas genset juga sangat bervariasi. Hal ini karena kebutuhan genset untuk penggunaan rumah tangga tentu berbeda dengan skala industri. Jika biasanya kebutuhan rumah tangga menggunakan kapasitas 1000 kVA hingga 10.000 kVA, maka kebutuhan industri pastinya membutuhkan kapasitas yang jauh lebih besar daripada itu.

Perbedaan nilai kapasitas pastinya akan berpengaruh pada harga genset. Semakin besar nilai kapasitasnya, maka akan semakin tinggi harganya. Pastikan dengan benar genset yang akan kamu beli sesuai dengan yang kamu butuhkan agar tidak salah saat memilih variasi genset. 

Lebih lanjut, kamu harus tahu dua istilah penting yang selalu berkaitan dengan nilai kapasitas genset. Pertama adalah kVA atau kiloVolt Ampere dan yang kedua adalah kW atau kiloWatt. Keduanya merupakan satuan yang berhubungan dengan jumlah daya listrik yang akan dihasilkan sebuah generator set. 

kW genset

Satuan kW merupakan satuan yang umumnya digunakan untuk mengetahui jumlah batas Watt yang bisa ditampung oleh genset. Istilah ini juga dikenal sebagai satuan daya yang dihasilkan mesin generator maupun satuan asli untuk menunjukan banyaknya arus listrik yang digunakan oleh suatu barang elektronik di sebuah tempat.

Satuan kW paling banyak digunakan untuk generator set yang berada di Amerika Serikat. Sementara di negara lain, sebagian besar lebih banyak menggunakan satuan kVA sebagai nilai pertama untuk mereferensikan genset. Di Indonesia sendiri, satuan daya genset menggunakan satuan kVA karena kW lebih identik dengan listrik dari PLN.

kVA genset

Sementara itu, kVA merupakan satuan listrik yang berhubungan dengan kW yang mendapatkan perhitungan power factor. Power factor merupakan ukuran efisiensi penggunaan energi listrik, yaitu efisiensi arus listrik yang dikonversi menjadi kerja nyata yang berguna.

Satuan kVA tentunya berbeda dengan kW karena satuan ini mengukur seberapa besar daya yang sudah digunakan oleh suatu barang elektronik untuk bisa menyala. Namun keduanya sama-sama akan memberikan perhitungan pada power factor untuk memperoleh angka sesuai dengan tingkat besaran tenaga listrik yang dikeluarkan oleh sebuah genset.

Agar lebih paham, ketahui bahwa satuan kVA merupakan daya mesin ditambah daya aktif power yang bisa dibentuk oleh generator yang digunakan atau biasa disebut kapasitas semu. Sedangkan satuan kW merupakan kapasitas nyata yang berasal dari konversi energi daya atau dari kemampuan mesin beroperasi.

Setelah mengetahui informasi seputar kapasitas genset, kini saatnya kamu menyimak Tips Beli Genset Berkualitas di Gokomodo agar bisa mendapatkan produk genset yang sesuai dengan harga terbaik. Informasi lebih lanjut, kunjungi website Gokomodo sekarang, yuk!

whatsapp
twitter
facebook
linkedin