Diterbitkan 16 Oct 2024

Pupuk Daun untuk Cabe Jadi Rahasia Cabe Berkualitas. Temukan Rekomendasinya Disini!

Agri Edu
Pupuk Daun Untuk Cabe

Tanaman cabe yang sehat dan berbuah lebat tentu menjadi idaman semua petani. Tanaman cabe yang tumbuh dengan baik, sangat mungkin hasil panennya juga berkulitas. Dibalik itu semua, tentu tidak terlepas dari peranan nutrisi berupa pupuk daun. 

Pupuk daun untuk cabe bermanfaat untuk memberikan nutrisi yang mudan diserap oleh daun, sehingga tanaman cabe terhindar dari hama dan penyakit. Nah, karena peran pupuk daun untuk tanaman cabe juga sangat penting, simak penjelasannya berikut ini!

Sumber: Gardening Know How

Pentingnya Pupuk Daun untuk Cabe

Sumber: Plantura Magazin

Pemberian pupuk melalui daun dilakukan karena adanya kendala yang mungkin terjadi pada tanah, misalnya kondisi tanah yang terlalu basah sehingga menyebabkan unsur hara tercuci, ada beberapa unsur hara yang sulit diserap oleh akar, hingga pengaruh sifat-sifat tanah. Karena sebentar lagi juga memasuki musim hujan, tidak ada salahnya mulai mengganti cara pemberian pupuk melalui daun. Pemberian pupuk daun untuk cabe memiliki kelebihan, diantaranya:

  • Mengatasi kekurangan unsur hara dengan cepat

Pupuk yang diberikan pada tanah akan sulit menjangkau bagian akar tanaman, sehingga penyerapannya juga terhambat. Pemberian pupuk daun langsung mengenai pori-pori daun, lalu diteruskan melalui pembuluh daun sehingga mudah diserap dan kekurangan unsur hara segera dipenuhi.

  • Menjaga keseimbangan unsur hara

Pupuk daun bisa membantu menjaga keseimbangan unsur hara, lho. Bagaimana caranya?  Misalnya saja pupuk NPK diberikan melalui tanah, namun yang mudah diserap oleh tanah hanya unsur nitrogen, sehingga jumlah nitrogen pada tanaman lebih banyak dibandingkan unsur lainnya. Akibat dari kelebihan nitrogen tanaman menjadi terlalu rentan dan sulit berbunga. Nah, pemberian unsur hara melalui pupuk daun bisa menjaga keseimbangan unsur hara lainnya dengan kandungan yang spesifik yaitu unsur fosfor dan unsur kalium saja.

  • Cepat memulihkan tanaman 

Tanaman bisa saja terserang penyakit dan hama yang menurunkan kualitas serta kuantitas hasil panen. Untuk memulihkan kesehatan tanaman, diperlukan pupuk dengan jumlah adekuat. Nah, pemberian pupuk daun yang dapat terserap dengan cepat ternyata juga cepat membantu mengembalikan produktivitas tanaman juga, lho.

  • Menjaga ekosistem lahan

Pemberian pupuk daun turut membantu menjaga ekosistem. Pemberian pupuk daun kecil kemungkinan larut bersamaan dengan air, sehingga tidak mencemari air dan lingkungan sekitar lahan. Sangat berbeda jika menggunakna pupuk pada tanah yang mudah untuk tercuci air hujan sehingga menimbulkan pencemaran laingkungan.

Rekomendasi Pupuk Daun untuk Cabe

Pupuk Organik Cair INFARM

POC INFARM merupakan salah satu pupuk daun untuk cabe dengan bahan organik. Pupuk INFARM memang diformulasikan khusus tanaman cabai untuk menghasilkan cabai berkualitas yang memiliki cita rasa pedas. POC INFARM juga dilengkapi dengan zat pengatur tumbuh dan pestisida nabati. Kapan lagi kan ada pupuk daun yang sudah dilengkapi dengan pestisida nabati?

Pupuk Daun Provita-N

Pupuk daun untuk cabe Provita-N memiliki kadar nitrogen 60%, fosfor 10%, kalium 10%, dan dilengkapi dengan beberapa unsur mikro seperti magnesium, besi, mangan, dan zinc. Penggunaan pupuk daun Provita-N mudah diaplikasikan karena tersedia dalam bentuk cair. Selain untuk cabe, pupuk Provita-N juga cocok digunakan untuk tanaman hias dan sayuran.

Pupuk Daun Mamigro Hijau

Pupuk Mamigro Hijau yaitu pupuk daun yang terdiri dari nitrogen, fosfor, dan kalium sebagai unsur hara makro utama. Kadar masing-masing unsur hara yaitu 25% nitrogen, 6% fosfor, dan 6% kalium. Biasanya pupuk daun tersedia dalam bentuk cair, namun pupuk Mamigro Hijau tersedia dalam bentuk tepung yang mudah larut dengan air. Meskipun bentuknya tepung, penyerapan oleh tanaman masih tergolong mudah. Pupuk Mamigro Hijau dapat diberikan mulai dari masa vegetatif hingga masa generatif.

Pupuk Daun Gandasil-D

Para petani mungkin sudah tidak asing lagi dengan adanya berbagai jenis pupuk Gandasil. Nah, salah satu jenis pupuk Gandasil yang termasuk pupuk daun yaitu pupuk Gandasil-D. Pupuk Gandasil-D bisa digunakan sebagai pupuk daun tanaman cabe saat fase vegetatif hingga fase generatif. Pupuk ini terdiri dari 20% nitrogen, 15% fosfor, 15% kalium, dan 1% magnesium. Agar pupuk bekerja secara maksimal, kamu juga bisa menyemprotkan pada bagian batang tanaman cabe.

Pupuk Daun Maxxigro-D

Pupuk Daun Maxxigro-D memiliki bentuk tepung yang mudah larut dalam air. Kandungan pupuk ini terdiri dari nitrogen 30%, fosfor 6%, dan kalium 6%. Selain unsur hara makro, pupuk daun Maxxigro-D juga dilengkapi dengan asam amino, fulfic acid, dan unsur hara mikro. Penggunaan pupuk Maxxigro-D pada cabe bisa dimulai saat fase vegetatif hingga fase generatif. 

Nah, itulah beberapa rekomendasi pupuk daun untuk tanaman cabe berkualitas. Kamu juga bisa membeli pupuk daun untuk cabe di Gokomart terdekat, lho! Untuk menambah perlindungan tanaman cabe dari hama dan penyakit, kamu juga bisa menambahkan perekat pestisida saat mengaplikasikan pupuk daun. Hal-hal yang perlu kamu tahu tentang perekat pestisida dapat kamu baca pada artikel Perekat Pestisida: Tingkatkan Efektivitas Kemampuan Pestisida dan artikel lainnya yang ada di blog Gokomodo, ya.

whatsapp
twitter
facebook
linkedin