Diterbitkan 20 Sep 2024

Rekomendasi Pupuk Tanaman Hias Yang Tidak Boleh Kamu Anggap Remeh !

Agri Edu
Pupuk Tanaman Hias

Selain tanaman pangan, tanaman hias juga perlu diberikan pupuk agar tumbuh subur dan enak dipandang. Macam-macam pupuk tanaman hias sangat banyak mengingat jenis tanaman hias juga beraneka ragam dengan kebutuhan unsur hara yang berbeda – Penting Tahu 2 Jenis Pupuk Untuk Kebutuhan Pertumbuhan Fase Tanaman

Pupuk organik dari kotoran hewan biasanya menjadi alternatif karena kaya akan kandungan nutrisi alami yang baik untuk tanah dan mikroorganisme dalam tanah sebagai pupuk tanaman hias. Ada pula pupuk anorganik dengan kandungan senyawa kimia tertentu, selengkapnya simak ulasan berikut.

sumber: iStock

Herbafarm Bio-Organic Fertilizer

Bio-Organic Fertilizer merupakan salah satu pupuk tanaman hias andalan yang karena membantu tanaman tumbuh dengan subur. Produk dari Herbafarm ini memiliki kandungan unsur hara makro maupun mikro yang dapat diserap dengan mudah oleh tanah dan akar tanaman.

Selain kelengkapan unsur hara, Bio-Organic Fertilizer juga mengandung asam humat, asam folat, dan mikroba. Kandungan tambahan tersebut akan membantu tanaman dalam mengatur hormon sehingga lebih optimal dalam menyerap nutrisi.

Pupuk PLP

Bagi kamu yang tidak punya banyak waktu untuk sekadar memberikan pupuk pada tanaman hias, tidak perlu khawatir karena kini ada pupuk PLP (Pupuk Langsung Pakai). Pupuk untuk tanaman hias ini tersedia dalam bentuk cair sehingga kamu tidak perlu repot untuk membuat larutan.

Apalagi pupuk PLP juga kaya akan berbagai unsur hara esensial bagi tanaman seperti nitrogen, fosfor, kalium, besi, magnesium, mangan, dan lainnya. Kandungannya yang lengkap ini membuat pupuk PLP dapat langsung diaplikasikan tanpa dicampur bahan lain.

Pupuk Neoboost Flower

Memiliki tanaman hias berbunga tentu akan membuat lingkungan rumah menjadi lebih nyaman. Jika kamu berpikir merawat tanaman hias berbunga adalah sebuah rutinitas yang rumit, kini kamu bisa mengandalkan pupuk neoboost flower.

Seperti namanya, pupuk ini sudah diformulasikan khusus untuk tanaman berbunga yang optimal untuk merangsang pembungaan. Selain itu, pupuk ini juga mampu meningkatkan daya tahan tanaman dari serangan hama maupun penyakit yang berpotensi menghambat pertumbuhan.

Pupuk NPK Growmore

Pupuk NPK memang sangat dianjurkan hampir untuk semua jenis tanaman, termasuk tanaman hias. Kombinasi tiga unsur makro utama yaitu Nitrogen (N), Fosfor (P), dan Kalium (K) ini tersedia dalam berbagai bentuk. Bentuk umum pupuk NPK seperti pelet, briket, kristal, bubuk, maupun cair. 

Persentase tiap unsur pun beragam, namun yang umum digunakan untuk tanaman hiasan biasa NPK 10-55-10. Perbandingan ini dinilai cocok karena tanaman hias membutuhkan unsur fosfor tinggi terutama bagi tanaman berbunga saat fase generatif. 

Meski sangat baik bagi pertumbuhan, pupuk NPK sebaiknya maksimal diberikan satu atau tiga bulan sekali. Saat mengaplikasikan pupuk NPK juga perlu berhati-hati dan pastikan air pupuk tidak mengenai daun secara langsung karena dapat menyebabkan daun terasa terbakar.

Berbagai produk pupuk di atas tentunya sangat berguna untuk menyuburkan tanaman hias di rumahmu. Komposisi unsur hara dan senyawa lain yang tepat akan membuat pertumbuhan tanaman menjadi semakin optimal dan memiliki daya tahan yang lebih kuat.

Nah, untuk mendapatkan berbagai produk pupuk tersebut, kamu bisa berbelanja melalui GokoMart, toko pertanian modern yang dijamin menjual produk asli dan berkualitas. Tak hanya itu, GokoMart juga menyediakan berbagai promo menarik dalam setiap transaksi. Tertarik mengunjungi GokoMart? Cek lokasi terdekat dari rumahmu disini

whatsapp
twitter
facebook
linkedin