Diterbitkan 4 May 2023

Inilah Hal yang Perlu Kamu Tahu Seputar Tanaman Jagung!

Agri Edu
tanaman jagung

Jagung menduduki peringkat kelima sebagai komoditas pertanian paling banyak dihasilkan di Indonesia, lebih banyak daripada hasil perkebunan kelapa. Tahun 2020, perkebunan jagung di Indonesia mampu menghasilkan sebanyak 22,5 juta ton. Hasil panen jagung dipengaruhi oleh kebiasaan masyarakat Indonesia yang menjadikannya sebagai makanan pokok pengganti nasi – Ketahui 5 Tanaman Pangan Pengganti Nasi.

Jagung (Zea mays) merupakan jenis rerumputan dan masuk dalam golongan biji-bijian. Hampir semua bagian jagung bisa dimanfaatkan seperti daun, batang, klobot, dan janggelnya. Tanaman jagung dapat tumbuh subur di dataran rendah hingga ketinggian 1200 mdpl. Tanaman ini bisa tumbuh subur dengan media tanam apapun yang memiliki pH tanah sekitar 5,5-7. Kali ini, Gokomodo akan mengenalkan lebih dalam tentang jagung berdasarkan bagian-bagiannya

Bagian-bagian jagung:

a. Sistem perakaran

Secara umum, jagung memiliki akar serabut dengan panjang kurang lebih 25 cm. Akar serabut itu terbagi menjadi tiga macam akar yaitu akar seminal, akar adventif, dan akar kait/penyangga. Pemupukan sangat berpengaruh dalam perkembangan akar jagung.

b. Bentuk batang

Batang tanaman jagung berbentung silindris, tidak bercabang, dan memiliki ruas serta buku ruas. Di antara buku ruas, terdapat tunas yang tumbuh menjadi tongkol. Ukuran diameter batang berkisar antara 3-4 cm dan memiliki tinggi 0,6-3 m. 

c. Bunga

Karena memiliki bunga jantan dan betina dalam satu pohon, tanaman jagung termasuk tanaman berumah satu. Ciri khas lain ialah terdapat rambut jagung yang tumbuh hingga 30,5 cm. Meskipun berumah satu, 95% perkawinan dilakukan dengan serbuk sari bunga yang lain.

Daun

Tanaman jagung memiliki umlah daun sama dengan jumlah buku batang. Susunan daunnya terdiri dari helaian daun, ligula, dan pelepah daun. Daun tanaman jagung memiliki sudut dan ujung yang bervariasi. Sedangkan bentuk ujung daunnya antara lain runcing, runcing bulat, bulat, bulat-tumpul, dan tumpul. Ukuran daunnya mulai <5 cm hingga >11 cm. 

Tongkol

Setiap satu tanaman jagung mempunyai tongkol sebanyak 1-2 buah. Tongkol jagung ditutup oleh daun kelobot. Setiap tongkol terdiri dari 10 hingga 16 baris biji dengan total 200-400 biji dalam satu tongkol. Uniknya, jumlah biji dalam satu tongkol selalu berjumlah genap. 

Biji

Biji jagung terdiri dari pericarp (lapisan luar), endosperm, dan embrio (lembaga). Kandungan cadangan makanan terdiri dari 90% pati dan 10% mengandung protein, mineral, minyak, dan zat-zat lainnya. Ada tiga macam protein yang disimpan yaitu 3% albumin, 3% globumin, 3% zein, dan 34% gluten

Nah, itulah penjelasan lengkap mengenai tanaman jagung. Apakah kamu jadi tertarik untuk berbisnis jagung? Jangan lupa untuk simak artikel seputar info agribisnis lainnya hanya di website Gokomodo!

whatsapp
twitter
facebook
linkedin