Banyak Rumput Membandel di Lahan? Gunakan 6 Racun Rumput Solusinya

Keberadaan gulma seperti rumput memang sangat menggangu pertumbuhan tanaman utama. Pasalnya, rumput dapat menyerap unsur yang dibutuhkan tanaman sehingga tanaman utama akan kekurangan nutrisi dalam pertumbuhannya.
Keberadaan rumput juga bisa menjadi tempat bersarangnya hama dan penyakit yang dapat ditularkan pada tanaman utama. Oleh karena itu, gunakan racun rumput paling ampuh berikut untuk membasmi rumput hingga akar.
Rekomendasi Racun Rumput Paling Ampuh
SpringUp Pembasmi Rumput dan Gulma
Herbisida dari SpringUp dapat diandalkan untuk membasmi rumput, gulma, dan tanaman pengganggu lain hanya dalam waktu 24 jam. Semprotkan herbisida SpringUp ini pada bagian daun rumput yang terlebih dahulu dicampur air dengan perbandingan 1:1. Tapi jika akan diaplikasikan pada rumput yang membandel, maka produk ini dapat langsung disemprotkan tanpa dicampur air.
Roundup 486 SL Pembasmi Rumput
Roundup merupakan salah satu racun rumput populer karena dapat diaplikasikan untuk berbagai jenis gulma. Mulai dari alang-alang, gulma berdaun lebar, hingga gulma berdaun sempit dengan dosis penyemprotan yang berbeda. Herbisida sistemik purna tumbuh ini mengandung Isopropil Amina Glisofat dan dilengkapi dengan zat pengatur tumbuh yang sangat mudah larut dalam air.
Eazylife Weed Killer
Weed Killer dari Eazylife diformulasikan khusus untuk membasmu rumput liar tanpa merusak tanaman lain di sekitar area aplikasi. Semprotkan produk ini dan setelah 1×24 jam maka rumput liar akan mati hingga ke akar. Weed Killer Eazylife tersedia dalam kemasan semprot ukuran 250 ml sehingga sangat mudah diaplikasikan di halaman rumah maupun di taman dalam area yang kecil hingga sedang.

Kill Grass Organic Herbicides
Kill Grass merupakan herbisida organik yang aman untuk lingkungan dan menguntungkan mikroorganisme tanah. Herbisida ini memiliki daya tahan tinggi, bahkan bisa tahan hujan selama 12 jam setelah penyemprotan. Kill Grass sangat efektif untuk mengendalikan gulma selama 12 bulan sejak aplikasi pertama. Pasalnya, herbisida ini mampu menciptakan lapisan bio-jamur pada permukaan tanah dan mencegah gulma menarik nutrisi dari tanah.
Hergrass Pembasmi Rumput
Inovasi racun rumput praktis lainnya yang dapat dipilih adalah pembasmi rumput dari Hergrass. Herbisida ini diformulasikan dari bahan-bahan khusus yang ampuh membuat rumput menjadi kering kemudian mati. Sebelum menggunakan, ingat untuk mengocok Hergrass terlebih dahulu kemudian semprotkan secara merata. Pastikan area penyemprotan dalam kondisi kering agar Hergrass dapat diserap oleh rumput secara lebih efektif.
DuPont Ally Plus
DuPont Ally Plus merupakan herbisida pra tumbuh sekaligus purna tumbuh yang bersifat selektif sehingga tidak merusak tanaman utama. Racun rumput ini dapat diaplikasikan dengan cara disemprot maupun ditabur bersama dengan pupuk sehingga lebih praktis. Herbisida ini sangat efektif karena mengandung tiga bahan aktif sekaligus yaitu metil metsulfuron, etil klorimuron, dan 2,4 D natrium dari golongan sulfonil urea.
Itu dia 6 rekomendasi racun rumput paling ampuh yang bisa kamu coba. Informasi menarik lainnya seputar dunia pertanian maupun terkait pembasmian rumput bisa kamu baca di website Gokomodo, salah satunya pada artikel berikut – 13 Cara Merawat Mesin Pemotong Rumput, Dijamin Paham!