Diterbitkan 30 Aug 2024

Disabilitas Tidak Menjadi Penghalang, Kisah Sukses Nikolaus Supin Agen Gokomodo Dengan Prestasi Cemerlang

News
Agen Gokomodo

Gokomodo mengadopsi pendekatan berkelanjutan untuk memastikan bahwa pengembangan bisnisnya tidak hanya menguntungkan secara finansial, tetapi juga memberikan dampak positif pada lingkungan, masyarakat, dan tata kelola perusahaan, atau yang lebih dikenal luas dengan konsep ESG, singkatan dari Environmental (Lingkungan), Social (Sosial), dan Governance (Tata Kelola Perusahaan).

Salah satu langkah yang dilakukan Gokomodo untuk mendukung konsep ini serta tercapainya penerapan poin ke-8 SDGs (Sustainable Development Goals) “Memajukan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, inklusif, dan berkesinambungan, pekerjaan yang penuh dan produktif, serta pekerjaan yang layak untuk semua” adalah dengan meluncurkan program Agen Gokomodo.

Program Agen Gokomodo pertama kali diluncurkan pada April 2024 dengan hanya 1 orang Agen, namun terus berkembang hingga 76 orang Agen di Agustus 2024. Agen Gokomodo adalah program pemberdayaan ekonomi dengan fokus memperluas pengenalan dan jangkauan penjualan GokoMart, terutama kepada petani / kelompok tani yang tersebar di lapangan. Agen yang mencapai target penjualan tiap bulannya akan mendapatkan penghasilan tambahan berupa komisi, sesuai dengan target yang dicapai.

Nikolaus Supin Agen Gokomodo Panutan

Cerita Agen Gokomodo yang kisah suksesnya kita ulas kali ini adalah Bapak Nikolaus Supin, yang akrab disapa Pak Niko atau Pak Supin. Pak Niko berdomisili di Kabupaten Landak, Kalimantan Barat, dan aktif menjadi Agen di GokoMart Ngabang. Dengan usia yang tidak lagi muda dan memiliki keterbatasan fisik, tidak menghalangi cita-cita Pak Niko untuk meningkatkan ekonomi petani dan mencapai ketahanan pangan setempat. “Sehari terkadang saya hanya tidur 4-5 jam saja, berjibaku dengan banyak aktivitas mengelola Agen, kelompok Tani, usaha kebun sendiri dan lainnya. 24 Jam dalam satu hari suka kurang, meski capek tapi saya bersyukur dan senang,” jelas Pak Niko sambil tertawa saat berkunjung ke Head Office Gokomodo pada 19 Agustus 2024 lalu.

Selain Agen Gokomodo, ternyata Pak Niko juga berkecimpung dalam komunitas agrikultur dan pelayanan sosial setempat. Bersama dengan pemerintah daerah setempat Pak Niko mendirikan kelompok tani SEMATA TANI ANDALAN untuk membantu produktivitas petani, juga aktif menjabat sebagai ketua Organisasi Persatuan Penyandang Disabilitas Kabupaten Landak selama dua periode. Ketua sektor Koperasi dan UMKM komunitas Katolik Landak, serta terpilih menjadi Petani Berprestasi Tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2020 dan Duta Petani Andalan dari Kementrian Pertanian Indonesia, luar biasa bukan?!

Pak Niko aktif hadir dalam memberikan pelatihan kepada kelompok tani dan peningkatan hasil panen bersama dengan Pemda setempat. Beliau juga berterima kasih karena program Agen Gokomodo jelas membantu memberikan penghasilan tambahan, sehingga jerih lelahnya dalam mendistribusikan produk agri-input berkualitas tidak sia-sia. Penghasilan tambahan yang Pak Niko dapatkan dari program Agen ini digunakan kembali untuk menjalankan komunitas-komunitas yang Ia kelola.

Semoga dari kisah sukses Pak Niko menjadi seorang Agen Gokomodo yang berkontribusi nyata memajukan pertanian Indonesia ini dapat memberikan kita semangat dan inspirasi untuk senantiasa memberikan yang terbaik dalam setiap jerih lelah pekerjaan kita. Serta jangan ragu untuk merekomendasikan rekan-rekan kamu yang aktif dalam sektor agrikultur untuk menjadi Agen Gokomodo berprestasi selanjutnya! Baca selengkapnya – Gembiranya Ibu Tuti Isnaini Tukar GokoKoin Dengan Hadiah Incaran Berupa Kulkas

whatsapp
twitter
facebook
linkedin